Marhaban ya Ramadhan.. Bulan Ramadhan telah tiba. dan bagi kita yang menjalankan ibadah puasa pastinya ingin berbuka dengan yang manis-manis. Salah satu diantaranya yaitu sirup. Ya… minuman segar yang satu ini memang menjadi salah satu yang paling favorit mengisi menu berbuka puasa di bulan ramadhan. Sirup merupakan minuman yang berkadar gula yang cukup tinggi dan kekentalan yang pas untuk merasakan sari dari rasa yang ditimbulkannya yang sangat bervariasi.
Kali ini acara-event akan memberikan tips cara membuat sirup sendiri, selamat mencoba yah…
Sirup bisa dibuat dengan aneka cara. Dengan buah asli atau tanpa buah asli (essens). Atau bisa juga dengan penggabungan keduanya. Sirup yang dibuat dengan buah asli biasanya hasilnya tidak sejernih sirup yang dibuat dengan essens. Tetapi dari rasa tentu saja yang lebih segar sirup dari buah asli.
Sirup Jambu
Bahan :
Gula pasir 1 Kg
Air 750 cc
Jambu biji merah 1 Kg
Essense Jambu 1 sdt
Asam Citrun ½ sdt
Pewarna Merah 1 sdt
Pengawet 2,5 gr (Jika suka, cairkan dengan sedikit air)
Cara membuat :
1. Jambu biji, belah dua, keluarkan bijinya. Masak biji tersebut dengan air secukupnya, hingga lunak. Saring sambil ditekan-tekan sehingga yang keluar sari jambu, sedangkan bijinya dibuang.
2. Campur sari jambu dengan daging buah, blender sampai halus, saring
3. Rebus gula pasir dengan sisa air sampai mendidih, setelah berbuih, buang buihnya. Masukkan sari buah jambu, rebus kembali selama 15 menit dengan suhu tetap 80-90 derajat Celcius. Angkat, masukkan pengawet.
4. Setelah sari buah benar-benar larut, angkat. Setelah agak dingin, baru masukkan asam sitrun, pewarna dan essense jambu. Aduk sampai semua bahan tercampur rata, sirop siap dimasukkan ke dalam botol yang sudah disterilkan. Simpan dalam kulkas jika tidak pakai pengawet.
Untuk 1500 ml
Sirup Sirsak
Bahan:
1 kg daging buah sirsak, buang bijinya
750 ml air
1 kg gula pasir
1 sdt asam sitrun
Cara membuat:
1. Blender daging buah sirsak dengan sedikit air dari 750 ml. Setelah halus,
keluarkan, sisihkan.
2. Sisa air dimasak dengan gula pasir, setelah mendidih, buang buihnya. Setelah
2 menit, masukkan sari sirsak, aduk-aduk dan jaga agar suhu tetap 80-90 derajat
Cecius. Tunggu biar agak dingin, masukkan asam sitrun, aduk rata.
3. Tuang ke dalam botol panas yang sudah disterilkan.
Untuk 1250 ml
Sirup Pandan
Bahan:
20 helai daun pandan
1 ltr air
1 kg gula pasir
pewarna hijau
Cara membuat:
1. Rebus daun pandan dengan sedikit air dari 1 ltr air, setelah mendidih
angkat, diamkan 1 malam.
2. Sementara itu masak sisa air dengan gula pasir sampai mendidih, tunggu 1
menit, campur dengan air daun pandan.
3. Aduk rata, masak dengan suhu tetap 80-90 derajat Celcius, setelah 15 menit,
angkat. Setelah agak dingin, tuang dalam botol panas yang sudah disterilkan.
Untuk 1300 ml
Sirup vanilla
Bahan :
1 kg gula pasir,
1 liter air,
3 batang vanilla pod, buka, ambil bijinya.
Namun, jika vanilla pod tidak tersedia, gunakan esens vanila yang tersedia di toko bahan kue.
Cara membuat :
1. Campur gula, air dan vanilla pod.
2. Masak larutan di atas api sedang hingga gula mencair dan sirup menjadi agak kental, angkat.
3. Setelah sirup dingin, masukkan ke dalam botol, simpan dalam lemari es.
2. Masak larutan di atas api sedang hingga gula mencair dan sirup menjadi agak kental, angkat.
3. Setelah sirup dingin, masukkan ke dalam botol, simpan dalam lemari es.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar